Makanan yang dapat menurunkan gairah

Nah kalau tadi kita bicara tntang makanan yang membangkitkan gairah di sini sekarang ada juga lo makanan dan minuman yang harus dihindari untuk dikonsumsi. Konon, jika mengkonsumsi makanan dan minuman itu, bisa membuat seseorang kehilangan gairah seks. Berikut makanan-makanan yang bisa menurunkan libido seseorang :

Karbohidrat
Terlalu banyak memakan makanan yang kaya karbohidrat, seperti nasi dan roti, dapat menurunkan libido dan merusak gairah. Ini membuat gula darah meningkat, kemudian turun drastis yang menyebabkan Anda menjadi malas. Hasilnya, Anda justru hanya ingin tidur.

Daging
Transfer lemak akibat sanitasi tak sehat setelah mengonsumsi daging, menyebabkan arteri darah menyempit bahkan tersumbat. Saat persediaan darah berkurang, aliran darah ke bagian kelamin turut berkurang. Ini menyebabkan libido menurun.

Kafein
Terlalu banyak mengonsumsi kafein yang banyak terkandung dalam kopi, teh, ataupun minuman berenergi lainnya, dapat membuat jantung berdetak dengan cepat dan membuat Anda gelisah. Hal ini justru menghilangkan mood untuk beraksi di ranjang.

Alkohol
Minuman beralkohol sering kali meningkatkan libido seseorang. Namun jika Anda meminum dua minuman beralkohol atau lebih, dapat menjadi bencana karena akan menekan sistem saraf pusat. Hal tersebut membuat Anda mengantuk dan kehilangan hasrat bercinta.

Tinggalkan komentar